Cara Jual Motor Bekas di Bali Terlengkap

Cara Jual Motor Bekas di Bali Terlengkap

Ada banyak alasan untuk jual motor bekas di Bali. Yang pertama, wisatawan yang berdatangan ke Bali seringkali menyewa motor untuk bepergian. Dengan menjual motor bekas, Anda bisa melakukan penawaran dengan pihak yang membuka jasa sewa motor dan menjual motor Anda. Dibandingkan membeli motor baru, tentu lebih baik membeli motor bekas dengan kondisi yang masih stabil dan harga yang tidak begitu mahal.

Selain itu, menjual motor bekas tidak melulu dikaitkan karena performa motornya sudah buruk. Bisa jadi karena salah beli motor dan merasa tidak cocok dengan spesifikasinya. Hal ini sering terjadi oleh orang yang belum paham seluk beluk otomotif dan mengikuti produk yang paling direkomendasikan. Jika Anda adalah salah satu yang ingin menjual motor bekas di Bali, baca artikel ini untuk mengetahuinya lebih lanjut.

Langkah-Langkah Jual Motor Bekas di Bali

Dalam menjual motor bekas, Anda harus memahami cara orang-orang mencari motor bekas. Dengan begitu, Anda dapat dengan mudah menentukan lewat media apa Anda memasarkan motor Anda. Anda bisa melakukan beberapa langkah terlebih dahulu ketika akan menjual motor bekas Anda. Untuk penjelasan lebih lanjut, Anda dapat melihat cara-cara di bawah ini.

Cara Jual Motor Bekas di Bali

1. Foto Motor
Tentu sebelum Anda menjual motor, Anda harus memotret motor sebagai objek yang akan dijual. Foto-foto yang akan diunggah juga harus menunjukkan detail motor agar pembeli mengetahuinya dengan baik. Setelahnya, Anda dapat mengedit foto Anda agar lebih menarik. Entah dengan menambahkan kecerahan, atau menyesuaikan saturation yang ada. Sebisa mungkin orang-orang tertarik dengan foto Anda.

2. Tentukan Deskripsinya
Ketika foto sudah disiapkan, maka Anda perlu untuk menentukan deskripsi objek tersebut. Sebuah deskripsi yang baik adalah deskripsi yang benar dan persuasif. Anda bisa menjelaskan fitur dan tampilan motor Anda, kelengkapan surat motor Anda dengan gaya bahasa mempromosikan dan persuasif. Orang yang membeli mungkin akan tertarik dengan itu. Jangan lupa untuk mencantumkan nomor yang dapat dihubungi.

3. Unggah di Marketplace
Setelah semuanya siap, Anda hanya perlu menentukan marketplace atau situs jual beli online mana untuk menaruh iklan Anda. Selain itu, Anda juga bisa menawarkannya lewat media sosial. Semakin baik target pasar yang Anda miliki, kemungkinan akan semakin banyak orang yang bertanya. Untuk marketplace, kami menyarankan untuk menggunakan OLX sebagai platform jual beli motor bekas Anda.

Baca Juga: Contoh Surat Jual Beli Motor dan Cara Membuatnya

Agar Jual Motor Bekas Laku di Bali

Seperti yang sudah kami katakan sebelumnya, Bali dikunjungi oleh banyak turis setiap bulan bahkan harinya. Jumlah turis yang membludak tersebut membuat banyak orang membuka jasa sewa motor di Bali. Agar motor Anda cepat terjual, mungkin menawarkannya kepada jasa penyewaan motor dapat membuat motor Anda cepat terjual.

Karena harga atau nilainya yang tidak terlalu besar seperti motor baru, rata-rata para pemilik jasa sewa motor di Bali juga akan mempertimbangkannya lagi ketika membeli motor bekas. Berikan saja foto beserta spesifikasi motor Anda dan tunggu respon dari jasa sewa motor.

Untuk memastikan agar motor second atau motor bekas yang Anda jual dapat dilirik, Anda dapat melihat fisik motor tersebut dahulu. Jika ada bagian yang diganti atau suku cadang yang tidak terpasang dengan baik, kemungkinan besar motor tersebut harga tawarnya akan rendah. Semakin parah kondisi fisiknya, maka harganya juga semakin tidak memuaskan. Anda perlu memperbaikinya dulu jika ingin jual motor bekas di Bali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *